Esaunggul.ac.id,Priska Dewi Ningrum Arumwati & Sarasvati Devi Raja Guhyam Pavitram dari Prodi Manajemen, Rachmawati Ananda Ngabito dari Prodi Akuntansi dan Davina Salindra dari Prodi Ilmu Gizi mendapatkan hibah Program Kuliah Kewirausahaan Pemuda Kemenpora RI Tahun 2021.
Mereka mendapatkan dana hibah melalui rangkaian seleksi yang ketat dari Tim Juri Kemenpora RI dari mulai membuat Bisnis Model Canvas (BMC) hingga presentasi produk di hadapan Tim Juri Kemenpora RI. Sebelum mengikuti acara Program Kuliah Kewirausahaan Pemuda seluruh mahasiswa dibekali cara membuat Bisnis Model Canvas didalam mata kuliah Kewirausahaan 1.
Pada tanggal 2 Desember 2021 di Hotel Ciputra Jakarta Barat, didampingi Sekretariat Biro Kewirausahaan Universitas Esa Unggul bapak Amo Sugiarto, S.E, M.M keempat mahasiswa tersebut menandatangani MOU dengan Kemenpora RI dalam suatu acara Kuliah Kewirausahaan Pemuda Tahap III yang dibuka secara resmi oleh Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora RI Bapak Dr. H.M. Asrorun Ni’am Sholeh, MA.
Diakhir acara tersebut seluruh peserta yang mendapatkan hibah diberikan kesempatan untuk gelar produk. Gelaran acara Kuliah Kewirausahan Tahap III ini diikuti 78 mahasiswa berbagai Universitas dari seluruh Indonesia.
“Sangat membanggakan kami dapat membawa nama Universitas Esa Unggul di ajang penghargaan hibah Kemenpora ini, mudah-mudahan kedepannya kami dapat menghasilkan produk-produk yang bermanfaat di masyarakat,” ucap Priska Dewi Ningrum Arumwati.
Diharapkan kegiatan ini dapat memotivasi para wirausaha muda untuk mengembangkan usahanya dan mampu memjadi wrausaha mandiri dimasa yang akan datang.
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Esa Unggul memiliki dua Program Studi Unggulan yakni Akuntansi dan Manajemen. Kedua Prodi ini sudah terakreditasi A dan juga terakreditasi secara Internasional. Sementara itu, Prodi Ilmu Gizi UEU merupakan Program Studi Unggulan di Fakultas Ilmu-ilmu Kesehatan , Prodi ini telah terakreditasi A Dri BAN-PT. (Rsy-digital Market)