Festival Ekonomi HMJ KSA FEB Universitas Esa Unggul
Esaunggul.ac.id - Festival Ekonomi merupakan acara wajib dari Himpunan Mahasiswa Jurusan Kelompok Studi Akuntansi (HMJ-KSA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Esa Unggul, yang diselenggarakan selama 2 (dua) hari tanggal 19-20 September 2022. Ketua HMJ-KSA, Novi Rahmatia, bersama Ketua Panitia, Meta Shesylia, menjelaskan bahwa Tujuan dari acara ini adalah: 1. Mempererat tali silaturahmi dan solidaritas antar sesama mahasiswa. 2. Memperkenalkan Universitas Esa Unggul kepada masyarakat. 3. Menjalankan salah satu point Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pengabdian kepada masyarakat. 4. Menumbuhkan sikap percaya diri dan sikap berani. 5. Sebagai sarana dan media untuk dapat mengembangkan potensi mahasiswa/i dan masyarakat umum dalam meningkatkan minat, [...]